Cara Daftar Shutterstock Contributor 2022
Shutterstock merupakan salah satu platform yang
menyediakan foto, gambar, vektor maupun video yang berlisensi dengan beragam
format dan berkualitas tinggi. Anda akan menemukan banyak bahan seperti vektor
sesuai yang anda cari karena situs ini menyediakan beragam vektor serta foto di
platform tersebut.
Selain itu juga anda bisa menjadi contributor atau
creator yang bisa menghasilkan uang melalui platform shutterstock karena di
platform ini menyediakan wadah bagi anda yang memiliki kemampuan di bidang nya
seperti design grafis, editor video, fotografer. Dengan begitu anda dapat
menjual karya anda di platform shutterstock tersebut.
Misalkan anda memiliki kemampuan di bidang editor
video maka anda memiliki peluang untuk menjual karya anda dengan membuat video
cinematik atau beberapa jenis video lainnya yang sangat umum di cari oleh
orang. Biasanya harga lebih mahal di bandingkan dengan foto sehingga dengan hal
ini memungkinkan anda akan lebih mudah mendapatkan pundi-pundi dolar melalui
shutterstock tersebut.
Keuntungan
Contributor Shutterstock
- Ada beberapa keuntungan yang akan anda peroleh jika menjadi kontributor di shutterstock tersebut di antaranya:
- Tersedia bergam ukuran file yang dapat anda uploud karya anda tersebut.
- Saat mendaftar untuk menjadi contributor di shutterstock tidak harus menggunakan password.
- Foto, design dan video yang anda uploud akan lebih mudah tampil di beranda paltform tersebut.
- Shutterstock merupakan salah satu situs microstock yang sangat populer sehingga banyak negara yang memanfaatkan situs untuk kebutuhan nya.
- Anda dapat menghasilkan uang sesuai dengan jenis karya dan berapa banyak unduhan yang anda uploud tersebut.
- Metode pembayaran bisa menggunakan paypal maupun payoner akan tetapi hal tersebut bisa berubah tergantung dengan kebijakan shutterstock.
Cara
Daftar Shutterstock Contributor
Untuk mendaftar shutterstock tidaklah sulit, karena
anda cukup menyiapkan email serta beberapa data profile untuk menyelesaikan
proses pendaftaran untuk menjadi contributor di platform yang satu ini, maka
dari itu untuk mendaftar menjadi contributor di microstock yang satu ini tentu
saja dapat anda lakukan dengan cara berikut:
- Langkah pertama silahkan anda daftar melalui situs ini https://submit.shutterstock.com/
- Setelah masuk ke dasbord shutterstock maka lakukan
pendaftaran pada bagian signup pada pojok kanan atas atau anda juga bisa
mengklik pada bagian Get Started
- Setelah itu isi semua kolom yang terdiri dari nama, email dan password selanjutnya verifikasi bahwa anda bukan robot
- Selanjutnya cek gmail anda untuk verifikasi akun anda di pesan masuk email
- Setelah verifikasi berhasil, maka langkah berikutnya mengisi data alamat yang terdiri dari negara, tempat tinggal kode pos
- Setelah semua proses selesai anda akan di alihkan ke dasbord akun contributor dan bisa anda cek satu persatu.
Tips
Mendapatkan Uang di Shutterstock
Untuk memulai dan menghasilkan di microstock tentu
saja anda perlu memiliki sebuah karya yang bisa anda jual di platform ini
sehingga jika karya anda banyak di minati oleh berbagai kalangan tentu saja
anda akan mendapatkan dolar. Untuk itu agar anda bisa menghasilkan dollar di
shutterstock maka yang perlu anda lakukan cukup menguploud karya anda.
- Pertama lengkapi semua profile anda dengan lengkap
- Setelah itu menentukan topik atau nice yang nantinya akan anda uploud tersebut seperti, gambar, foto, vektor, logo ataupun video
- Setelah anda menentukan topik yang akan anda uploud di shutterstock tersebut maka tinggal anda buat karya dan di uploud setiap hari sehingga di portofolio anda sudah terisi ratusan foto yang nantinya akan di unduh oleh orang-orang yang menggunakan platform ini.
- Yang menentukan harga setiap karya tentu saja bukan kita, akan tetapi semuanya sudah di atur oleh kebijakan shutterstock.
- Bagaimana jika ingin menguploud video, seperti yang kita ketahui bahwa apa bila anda ingin menguploud video yang harus di perhatikan adalah kualitas video itu sendiri dan wajib original
- Umumnya harga video lebih mahal di bandingkan dengan foto, vektor maupun logo sehingga hal tersebut menyesuaikan dengan kemampuan anda.
Posting Komentar untuk "Cara Daftar Shutterstock Contributor 2022"